Klik disini untuk melihat video tersebut

Halo sobat sehat, jumpa lagi dengan saya dr. Sung. Pada kesempatan kali saya akan membahas topik yang sedikit kontroversial. Yaitu : “Mengapa Miss V Saya Bau Ikan Asin?”.

Sobat sehat, di video sebelumnya saya pernah membahas tentang ‘mengapa bisa muncul keputihan’. Jadi, keputihan itu disebabkan karena faktor fisiologis dan patologis. Dan ada juga yang disebabkan oleh infeksi. Pada kesempatan kali saya akan membahas tentang ‘Mengapa Miss V Saya Bau Ikan Asin?’

Jadi untuk anda para wanita, selain karena aktifitas dan berkeringat, yang dapat menyebabkan miss v anda bau adalah infeksi. Infeksi yang pertama disebabkan oleh parasit. Jadi, ada parasit yang namanya Trichomonas Vaginalis. Dan nama penyakitnya adalah trikomoniasis.

Hal ini disebabkan oleh penyakit menular seksual, dan tentu saja diakibatkan oleh hubungan seksual.

Masa inkubasinya adalah sekitar 3-28 hari. Kemudian akan muncul gejala seperti gatal, kemudian keluar cairan keputihan seropurulen yang warnanya kekuningan atau kehijauan dan juga disertai dengan bau tidak enak. Kalau sudah seperti ini, apa yang harus anda lakukan?

Anda harus segera cek ke dokter. Pada kasus yang lebih parah, biasanya akan disertai dengan nyeri pada perut bagian bawah. Atau pada saat anda buang air kecil, terjadi nyeri disana atau disebut dengan dysuria. Dan pada saat melakukan hubungan seksual juga akan terasa nyeri, bahkan setelahnya juga masih akan terasa nyeri, a tau kita sebut dengan painful intercourse. Jadi, kurang lebih seperti itu penjelasannya.

Kemudian ada juga yang terjadi karena infeksi bakteri. Namanya adalah bacterial vaginosis.

Biasanya di dalam organ intim wanita atau miss v terdapat  bakteri lactobacillus spp. Dan pH di dalam miss v biasanya kurang dari 4,5.

Jadi ketika jumlah bakteri lactobacillus spp tadi turun dan digantikan oleh bakteri lain, biasanya bakteri anaerob seperti gardnerella vaginalis, maka akan muncul gejala-gejala seperti keputihan dan bau tidak sedap. Baunya ini khas seperti bau ikan, tetapi bukan bau ikan asin.

Itu tadi adalah 2 penyebabnya, yaitu karena terjadinya infeksi bakteri dan juga karena infeksi jamur atau ada penyakit-penyakit lain, misalnya kanker serviks. Saya sudah pernah bahas di video saya sebelumnya. Selain kanker serviks, bisa juga menjalar ke kanker di bawah vagina. Mengapa bisa bau? Karena pada saat kanker, sel-sel tersebut tumbuh dalam jumlah banyak. Dan akhirnya banyak juga sel yang mati dan dikeluarkan oleh tubuh melalui vagina tadi. Hal inilah yang dapat menimbulkan bau.

Kemudian ada satu lagi yang namanya fistula rektovaginal.

Disini terdapat hubungan antara rektum dan vagina. Harusnya tidak boleh terjadi hubungan karena itu merupakan lubang. Akhirnya, kotoran dari anus akan bercampur dengan vagina. Hal ini juga dapat menimbulkan bau tidak sedap.

Kemudian ada beberapa individu yang ketika mengkonsumsi makanan  tertentu dapat menimbulkan bau tidak sedap. Misalkan terlalu banyak mengkonsumsi makanan kaya rempah-rempah. Selain bau di daerah miss v, hal ini juga menimbulkan bau badan.

Kemudian satu lagi. Bagi mereka yang sedang menstruasi, sebaiknya ganti pembalut anda secara teratur.

Anda bisa menggantinya setiap 3-4 jam sekali. Gunakanlah pembalut yang baik. jika anda tidak menggantinya secara teratur, hal ini juga dapat memicu timbulnya bakteri sehingga dapat menyebabkan infeksi.

Untuk anda yang sedang mencari produk pembalut ,anda bisa klik link’nya disini. Disitu ada demo bagaimana cara memilih pembalut yang baik.

Semoga informasi yang saya berikan ini dapat bermanfaat. Dan seperti biasa, bagi anda semua yang membutuhkan produk-produk yang mendukung gaya hidup sehat, silahkan anda kunjungi boxsehat.com

boxsehat.com ini merupakan salah satu e-commerce yang menyediakan produk untuk mendukung gaya hidup sehat.

Oke, sampai jumpa di video saya selanjutnya. Salam hebat luar biasa..!

Dapatkan Info Kesehatan Terbaru / Promo Produk-Produk Kesehatan Menarik Eksklusif!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here